10 Motor Sport 150cc Terbaik dan Termurah

Motor Sport 150cc – Indonesia memiliki begitu banyak ragam motor yang bisa kalian miliki dengan harga yang berbeda-beda. Mulai dari motor matic, motor bebek, hingga motor sport.

Ketiga tipe motor tersebut menjadi salah satu tipe paling laris di pasar Indonesia. Namun khusus buat kalian yang mungkin memiliki jiwa balap, motor sport merupakan salah satu pilihan yang paling pas untuk memenuhi kebutuhan kalian.

Dan pperlu juga kelian ketahui, motor sport sendiri hadir dalam beberpa kategori yang dapat kalian sesuaikan dengan selera dan kebutuhan. Ada motor sport dengan kapasitas mesin besar ada juga motor sport dengan kapsitas mesin kecil. Dan pada kesempatan kali ini, mesinmotor akan membahas mengenai deretan motor sport 150cc terbaik.

Rata-rata hampir semua motor sport yang ada dipasaran selalu menawarkan yang terbaik, begitu juga untuk motor sport 150cc ini. Larisnya tipe motor ini memang bukan hanya bergantung pada faktor performa yang ditawarkan, melainkan juga karena harga motor sport 150cc hampir rata-rata memiliki bandrol yang masih bisa dijangkau masyrakat Indonesia.

Alhasil, popularitasnya jauh lebih besar dibandingkan dengan motor sport berkapasitas diatasnya yang notabennya juga memiliki bandrol harga lebih mahal.

Nah buat kalian yang memiliki budget terbatas, pilihan motor sport 150 cc menjadi yang paling pas, untuk itu silahkan simak daftar motor sport 150cc terbaik yang ada di Indonesia berikut ini.

Motor Sport 150cc Terbaik di Indonesia

Motor Sport 150cc Terbaik

Yamaha Xabre

Spesifikasi
  • Tipe Mesin : 4-Valve, SOHC, Liquid Cooled
  • Kapasitas Mesin : 149cc
  • Power Maksimum : 12,0 kW/8500 rpm
  • Torsi Maksimum : 14,3 Nm/7500 rpm
  • Transmisi : Manual 6-speed
  • Rem Depan : Single disk brake
  • Rem Belakang : Single disk brake
Harga
  • Rp 30.700.000

Yamaha menghadirkan motor sport 150cc dengan desain yang begitu memukau dan menarik yaitu Yamaha Xabre. Motor ini memiliki mesin berkapasitas 149cc yang mampu menghasilkan power sebesar 12 Kw setiap berada pada putaran mesin 8.500 rpm.

Sedangkan torsi yang didapatnya mencapai 14.3 Nm pada putaran mesin 7.500 rpm. Jadi jangan heran apabila motor yang satu ini sangat laris manis dipasaran.

Dibandrol dengan harga 30 juta-an, kalian juga akan mendapatkan sebuah motor sport dengan suspensi depan Upside Down yang akan membuat berkendara kalian terasa lebih nyaman dan stabil. Adapun untuk transmisinya, Yamaha menawarkan tipe transmisi manual dengan 6 tingkat percepatan.

Yamaha Vixion RYamaha Vixion R

Spesifikasi
  • Tipe Mesin : Liquid Cooled 4-Stroke, SOHC, 4 Valve, VVA
  • Kapasitas Mesin : 155.1 cc
  • Power Maksimum : 14.2 kW / 10000 rpm
  • Torsi Maksimum : 14.7 Nm / 8500 rpm
  • Transmisi : Manual
  • Rem Depan : Disc Brake
  • Rem Belakang : Disc Brake
Harga
  • Rp 29.250.000

Memilki harga yang tak jauh beda dari motor sport 150cc Yamaha Xabre, motor ini dibandrol dengan harga sekitar 29 juta-an. Dengan harga tersebut kalian akan mendapatkan sebuah motor dengan desain yang begitu menarik dan mewah.

Baca Juga :  Noken As : Racing, Tiger, Mio, Harga, Fungsi dan Bagian

Bahkan tak hanya mengedepankan sektor desain, Yamaha juga menyediakan sebuah mesin bertipe Liquid Cooled 4-Stroke, SOHC, 4 Valve, VVA yang ditawarkan dengan menggunakan silinder tunggal berkapasitas 155.1cc.

Besarnya kapasitas mesin yang ditawarkan membuat motor ini mampu mendapatkan power sebesar 14.2 Kw pada putaran 10.000 rm dan torsi sebesar 14.7 Nm pada putaran 8.500 rpm. Lalu tak tertinggal ada juga sistem pengereman berupa cakram pada kedua sisinya.

All New Yamaha R15All New Yamaha R15

Spesifikasi
  • Tipe Mesin : Liquid Cooled 4-Stroke, SOHC, 4 Valve, VVA
  • Kapasitas Mesin : 155.1cc
  • Power Maksimum : 14,2 kW/10000rpm
  • Torsi Maksimum : 14,7 Nm/8500rpm
  • Transmisi : Manual
  • Rem Depan : Disc brake
  • Rem Belakang : Disc brake
Harga
  • Rp 35.200.000

Menjadi varian baru dalam jajaran motor sport 150cc yang dimiliki Yamaha, All New Yamaha R15 benar-benar menawarkan tampilan yang cukup menarik dengan didesain begitu elegan khas motor sport.

Menggunakan suspensi berjenis Upside Down dibagian depan menjadikannya semakin terlihat begitu memepesona. Dilain sisi, sebanding dengan harga yang ditawarkan sekitar 35 juta-an, motor ini juga sudah disertai dengan mesin single cylinder dengan kapasitas 155.1 cc.

Yang mana dengan kapasitas tersebut, motor ini mampu menawarkan power sebesar 14.2 Kw pada putaran 10.000 rpm dan torsi yang didapat mencapai 14.7 Nm pada putaran 8.500 rpm.

All New Honda CBR150RAll New Honda CBR150R

Spesifikasi
  • Tipe Mesin : 4-Langkah, DOHC – 4 Katup
  • Kapasitas Mesin : 149,16 cc
  • Power Maksimum : 12,6 kW / 9.000 rpm
  • Torsi Maksimum : 14,4 Nm / 7.000 rpm
  • Transmisi : Manual 6-speed
  • Rem Depan : Cakram Hidrolik
  • Rem Belakang : Cakram Hidrolik
Harga
  • CBR150R Standar : Rp 33.600.000
  • CBR150R Red : Rp 34.300.000
  • CBR150R Repsol : Rp 34.500.000

Menjadi pesaing terberat motor sport 150cc All New Yamaha R15, All New Honda CBR150R yang dibandroldengan harga sekitar 30 juta-an juga sudah dilengkapi tampilan desain yang begitu menarik.

Dimana bodi yang dibuat ramping dan ringan ini menjadikan motor sport 150cc dari Honda ini begitu menarik, terlebih lagi jika diajak bermanuver.

Adapun dengan harga yang cukup mahal tersebut juga membuat motor ini terlihat begitu sempurna, yang dimana selain dari tampilan luar yang begitu menarik, motor dengan kapasitas mesin 150cc ini juga mampu menawarkan tenaga sebesar 12,6 kW pada 9.000 rpm dengan torsi sebesar 14,4 Nm pada putaran mesin 7.000 rpm dan tak tertinggal ada juga transmisi manual dengan 6-speed.

All New Yamaha VixionAll New Yamaha Vixion

Spesifikasi
  • Tipe Mesin : Liquid Cooled 4-stroke, SOHC
  • Kapasitas Mesin : 149.8 cc
  • Power Maksimum : 12.2 kW / 8500 rpm
  • Torsi Maksimum : 14.5 Nm / 7500 rpm
  • Transmisi : Constant mesh 5-speed
  • Rem Depan : Disc brake
  • Rem Belakang : Disc brake
Harga
  • Rp 26.250.000

Yamaha memiliki beberpa motor sport 150cc yang dapat kalian jadikan sebagai pilihan. Dan salah satu yang paling laris manis dipasaran adalan All New Yamah Vixion.

Berbeda dengan motor sport 150cc All New Yamaha Vixion R yang sudah dibahas diatas, motor ini dibandrol dengan harga yang sedikit lebih murah yaitu sekitar 26 juta-an.

Baca Juga :  20 Harga Motor Trail Kawasaki Terbaru dan Terbaik

Meski harga yang ditawarkan tetap terjangkau, namun motor sport 150cc ini tetap bisa kita bilang begitu berkualitas. Pasalnya Yamaha sudah menempatkan mesin berkapsitas 149.8cc yang mampu menawarkan power sebesar 12.2 Kw pada putaran 8.500 rpm dan Torsi maksimum sebesar 14.5 Nm pada putaran 7.500 rpm.

Adapun transmisi yang digunakan berupa transmisi manual Constant mesh 5-speed yang pasti akan semakin memudhakan setiap pengendaranya.

All New Yamaha Byson FiAll New Yamaha Byson Fi

Spesifikasi
  • Tipe Mesin : Air cooled 4-stroke, SOHC
  • Kapasitas Mesin : 150 cc
  • Power Maksimum : 9.61 kW / 8000 rpm
  • Torsi Maksimum : 12.98 Nm / 6000 rpm
  • Transmisi : Constant mesh, 5-kecepatan
  • Rem Depan : Single disc brake
  • Rem Belakang : Drum brake
Harga
  • Rp 22.950.000

All New Yamaha Byson Fi juga menjadi salah satu motor sport 150cc yang paling menarik untuk bisa kita miliki. Selain memang memiliki tampilan desian khas motor sport, motor ini juga memiliki spesifikasi yang cukup berkelas.

Yang dimana seperti dapat kalian lihat pada tabel diatas, motor sport 150cc ini sudah dilengkapi dengan mesin berpendingin Air Cooled yang secara otomatis akan dapat mendinginkan mesin bersilinder tunggal dengan kapasitas 150cc dengan sempurna.

Adapun raihan power yang didapat mesin tersebut mencapai 9.61 Kw pada putaran 8.000 rpm dan torsi maksimum 12.98 Nm pada putaran mesin 6.000 rpm. Kemudian dengan harga sekitar 22 juta-an motor sport 150cc ini juga memiliki transmisi Constant mesh, 5-kecepatan.

Suzuki GSX-R150Suzuki GSX-R150

Spesifikasi
  • Tipe Mesin : Water-cooled, 4-stroke, DOHC 4-valve
  • Kapasitas Mesin : 147.3cc
  • Power Maksimum : 14.1 kw/10,500 rpm
  • Torsi Maksimum : 14.0 Nm/9,000 rpm
  • Transmisi : 6-speed, return
  • Rem Depan : Disc (Petal)
  • Rem Belakang : Disc (Petal)
Harga
  • GSX-R150 : Rp 30.150.000
  • GSX-R150 Shuttered Key : Rp 29.150.000

Suzuki GSX-R150 menjadi salah satu motor sport 150cc yang paling menarik dimana dengan harga sekitar 30 juta-an motor ini sudah dilengkapi desian yang begitu menarik dan juga sudah disertai spesifikasi mesin yang cukup memukau.

Yang dimana seperti dapat kalian lihat, motor ini memiliki mesin berjenis Water-cooled, 4-stroke, DOHC 4-valve dengan menawarkan silinder tunggal yang memiliki kapasitas 147.3cc.

Tak saja hanya sampai disitu, dengan adanya kapasitas mesin tersebut, motor ini juga mampu mendapatkan power sebesar 14.1 kw per 10,500 rpm dengan torsi maksimum 14.0 Nm per 9,000 rpm. Bahkan motor sport 150cc dari Suzuki ini juga memiliki transmisi manual dengan 6-speed, return dan rem berjenis Disc pada kedua sisinya.

Suzuki GSX-S150Suzuki GSX-S150

Spesifikasi
  • Tipe Mesin : Water-cooled, 4-stroke, DOHC 4-valve
  • Kapasitas Mesin : 150cc
  • Power Maksimum : 14.1 kw/10,500 rpm
  • Torsi Maksimum : 14.0 Nm/9,000 rpm
  • Transmisi : 6-speed, return
  • Rem Depan : Disc (Petal)
  • Rem Belakang : Disc (Petal)
Harga
  • Rp 24.750.000

Selain Yamaha dan Honda, Suzuki juga memiliki motor sport 150cc yang bisa kalian miliki dengan spesifikasi yang menarik. Dimana dengan membayar seharga 24 juta-an, kalian akan mendapatkan sebuah motor dengan spesifikasi mesin Water-cooled, 4-stroke, DOHC 4-valve yang ditawarkan dengan silinder tunggal dan mesin berkapasitas 150cc.

Mesin tersebut mampu membuat motor sport 150cc ini mendapatkan power sebesar 14.1 Kw pada putaran mesin 10.500 rpm dengan torsi maksimum sebesar 14.0 Nm pada putaran mesin 9.000 rpm.

Baca Juga :  Daftar Knalpot Racing Motor Terbaik dan Terlaris

Lalu untuk memberikan rasa sempurna pada setiap pengendaranya, Suzuki juga menyertakan transmisi manual 6-speed dan sebuah rem berjenis Disc (Petal) dikedua sisinya.

Honda Verza 150Honda Verza 150

Spesifikasi
  • Tipe Mesin : 4 langkah, SOHC, Satu Silinder
  • Kapasitas Mesin : 150 cc
  • Power Maksimum : 9,59kW / 8.500 rpm
  • Torsi Maksimum : 12,73 Nm / 6.000 rpm
  • Transmisi : 5 Tingkat Kecepatan
  • Rem Depan : Cakram Hidrolik, Piston Ganda
  • Rem Belakang : Tromol
Harga
  • Verza Spoke : Rp 19.300.000
  • Verza CW : Rp 19.950.000

Walau harga motor sport 150cc yang satu ini terbilang cukup terjangkau, namun kalian akan tetap bisa mendapatkan sebuah motor dengan spesifikasi yang cukup menarik.

Dengan harga sekitar 20 juta-an, kalian sudah bisa memiliki motor sport 150cc yang dilengkapi mesin 4 langkah, SOHC, Satu Silinder dengan kapasitas 150 cc.

Meski harga yang ditawarkan cukup terjangkau, motor ini juga mampu menghasilkan power sebesar 9,59kW  per 8.500 rpm dengan torsi maksimum 12,73 Nm setiap berada pada putaran mesin 6.000 rpm.

Selanjutnya ada juga sebuah transmisi manual dengan 5 tingkat kecepatan. Dan untuk kebutuhan keamanan disertakan juga sebuah sistem pengereman berupa Cakram Hidrolik, Piston Ganda depan dan Tromol di belakang.

All New Honda CB150R StreetfireAll New Honda CB150R Streetfire

Spesifikasi
  • Tipe Mesin : 4 Langkah, DOHC – 4 Katup
  • Kapasitas Mesin : 149.16 cc
  • Power Maksimum : 12.4 kW / 9,000 rpm
  • Torsi Maksimum : 13.8 Nm / 7,000 rpm
  • Transmisi : Manual, 6 – Kecepatan
  • Rem Depan : Cakram Hidrolik
  • Rem Belakang : Cakram Hidrolik
Harga
  • CB 150R StreetFire : Rp 26.730.000
  • CB 150R StreetFire SE : Rp 27.830.000

Menjadi salah satu motor sport 150cc terbaik di dunia, All New Honda CB150R Streetfire memang memiliki tampilan yang begitu menarik. Didesain dengan sepenuh hati, membuatnya benar-benar terlihat begitu mewah.

Terlebih lagi motor sport 150cc yang satu ini juga dilengkpai dengan adanya mesin berkapasitas 149.16 cc yang mampu menawarkan power sebesars 12.4 Kw pada putaran mesin 9.000 rpm dan torsi sebesar 13.8 Nm pada putaran mesin 7.000 rpm.

Harga motor sport 150cc ini memang terbilang cukup terjangkau. Yang dimana dengan mesin tersebut, motor ini sudah mampu menawarkan performa yang begitu memukau. Bahkan tak tertinggal ada juga sistem pengereman berupa cakram hidrolik yang akan memaksimalkan berkendara kalian.

Jangan Lupa Simak Juga Informasi Menarik Lainnya

Motor Maxi YamahaMotor Maxi Yamaha Motor Sport Murah Full FairingMotor Sport Murah Full Fairing
Motor Matic YamahaMotor Matic Yamaha Harga Motor Kawasaki NinjaHarga Motor Kawasaki Ninja

Itu dia 10 motor sport 150cc terbaik yang bisa kalian miliki di Indonesia. Selain harga yang ditawarkan cukup bervariasi, dimana harga motor sport 150cc yang kami sampaikan diatas merupakan harga OTR Jakarta yang pastinya akan berbeda disetiap daerahnya.

Namun dari sekian banyak pilihan yang ada All New Yamaha R15 bisa dibilang menjadi yang paling laris. Dimana motor ini selain memiliki tampilan desain baru yang lebih segar, spesifikasi yang ditawarkan pun begitu memukau. Jadi jangan heran apabila motor sport 150cc tersebut sangatlah laris manis dipasran.